Depok – Komjen Pol. Drs. Anang Revandoko, M.I.Kom., selaku Dankorbrimob Polri secara langsung meresmikan gedung fasilitas umum, gedung manajemen dan gedung poli R.S Bhayangkara Brimob berlokasi di jl. Komjen Pol M.Jasin Cimanggis, Kota Depok. Jawa Barat. Jum’at (24/03).
Mulai dioprerasionalkan pada 14 Maret 2005 lalu, Rumah Sakit Bhayangkara Brimob (RSBB) menyandang status sebagai Rumah Sakit tingkat IV, dengan berbagai pembenahan dan pengembangan hingga di tahun 2016 Rumah Sakit Bhayangkara Brimob ditetapkan sebagai tingkat III dilingkungan Mabes Polri sebagai satuan kerja badan layanan umum.
Acara peresmian tersebut dihadiri langsung Kapusdokes Polri Irjen Pol. dr. Asep Hendradiana, Sp.An., KIC., M.Kes. Ketua Divisi Hubinter Komisi Akredetasi Rumah Sakit Dr. dr. Hanny Rono, Sp. OG. Wadankorbrimob Polri, Karumkit Bhayangkara TK 1.Pusdokes Polri, para Danpas Brimob, dan para pejabat utama Korbrimob.
Dalam kesempatan tersebut Dankorbrimob Komjen Pol. Drs. Anang Revandoko, M.I.Kom menyampaikan selamat ulang tahun ke-18 RS. Bhayangkara Brimob.
“Dengan semangat melayani dengan hati, berbakti untuk negeri, Dankorbrimob berharap RSBB, selalu berkomitmen untuk terusmemberikan pelayanan terbaik kepada seluruh anggota Polri dan keluarga serta masyarakat.” Pungkasnya.
Anang menambahkan, terimakasih semua unsur RS.Bhayangkara Brimob yang selalu professional dan ikhlas dalam memberikan pelayanan kesehatan serta apresiasi setingi-tingginya kepada RS. Bhayangkara Brimob yang berkontribusi dalam program-program nasional.
lanjut Anang diantaranya, di tahun 2020 RS. Bhayangkara Brimob ditetapkan sebagai Rumah Sakit Darurat Perawatan Covid-19, kemudian berperan aktif dalam program vaksinasi kepada seluruh masyarakat dengan melalui program serbuan vaksin door to door dan saat ini juga turut berperan aktif dalam program nasional penanganan stunting.
“Pada hari pula kita telah menerima sertifikat akreditasi paripurna dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS), hal tersebut akan memacu semangat kita untuk RS. Bhayangkara Brimob yang profesional modern dan selalu melayani dengan hati,” tutupnya
(iyung_red)